Selasa, 30 Januari 2018

Jangan Menunggu



Mereka yang unggul tidak pernah menunggu segalanya berjalan sempurna baru kemudian bergerak maju. Mereka tidak menunggu soal aral rintangan atau masalahnya menghilang. Mereka juga tidak menunggu ketakutannya mereda atau kepercayaan dirinya memuncak. Tapi mereka terus berupaya untuk mengambil inisiatif, mengambil langkah mulai, kemudian bergerak maju. Tujuan kita tidak ditentukan di mana memulai tetapi apakah kita memulainya.

Memang tidak ada jaminan bahwa orang-orang yang memiliki inisiatif dan bekerja keras pasti sukses. Tapi, siapa pun yang tidak mempunyai inisiatif hampir dapat dipastikan lebih mungkin gagal atau tertinggal. Memiliki bakat saja tidak pernah akan cukup untuk meraih kesuksesan. Dibutuhkan faktor-faktor pendukung lain dan salah satunya adalah mengambil inisiatif atau bersikap proaktif.

Elisha Gray melalui pengacaranya kalah ketika mengajukan nota keberatan di pengadilan atas klaim hak patent penciptaan pesawat telepon oleh Alexander Graham Bell. Sejarah mencatat penemu telepon adalah Bell, karena Gray kalah cepat, terlambat berinisiatif untuk mengajukan hak patent atas penemuannya. Talenta yang  sangat baik sekalipun, jika tidak diikuti inisiatif tindakan, tidak akan pernah mencapai potensi yang sesungguhnya.

Terkait dengan inisiatif menurut John.Maxwell ahli kepemimpinan dan manajemen hanya ada 4 jenis manusia :

        1. Orang yang berbuat benar tanpa harus diminta.
        2. Orang yang berbuat benar saat diminta.
        3. Orang yang berbuat benar saat diminta lebih dari sekali.
        4. Orang yang tidak pernah melakukan apa pun dengan benar.

Siapa pun Anda jika ingin lebih unggul sudah seharusnya berusaha untuk menjadi jenis orang yang pertama.

Salah satu sebab kurangnya inisiatif, mungkin karena kita terlalu memusatkan perhatian pada  esok hari dibandingkan saat ini. Sikap ini jelas akan menyulitkan karena waktu yang bisa kita kendalikan hanyalah saat ini. Ide tentang esok hari memang menggiurkan. Aku pernah cerita di depan para karyawan, jika di spbu dipasangi papan tulisan ' Hari ini bayar, besok gratis ' bisa jadi orang akan terkesan tetapi setelah berpikir  tentu akan tersadar. Jika mereka datang esok hari dan papan tulisan tetap sama seperti itu, maka esok hari akan tetap menjadi esok hari.

Seorang nelayan memegang sebatang dinamit yang sumbunya terbakar lalu menyodorkannya pada temannya yang ketakutan seraya berkata, "Anda mau duduk saja atau menangkap ikan ?" Orang-orang sukses tidak memerlukan sumbu bakar untuk memotivasi diri sendiri. Motivasi mereka muncul dari dalam. Jangan menunggu orang lain memotivasi. Apa yang terjadi ketika pelatih, atasan, atau orang yang menginspirasi tidak muncul ? Jika Anda ingin maju, janganlah menunggu, nyalakan sumbu semangat dalam diri Anda untuk senantiasa mengambil inisiatif.
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar