Jumat, 07 Februari 2014

Meningkatkan Bukan Menurunkan


Selasa kemarin ketika mengadakan motivasi di Semarang, saya sempat berbincang dengan adik tentang salah satu karyawan yang baru saja mengundurkan diri. Sebagai sales, karyawan tersebut bekerja cukup baik, karena hasil rekrutan dari sebuah perusahaan besar ternama namun ternyata dia mempunyai masalah dengan anggaran. Masalah dasarnya selalu sama dengan banyak orang, yaitu  besar pasak daripada tiang. Dia menghabiskan lebih banyak dari yang mereka peroleh sebagai penghasilan, sehingga harus berhutang kesana kemari.

Saran-saran atau nasihat keuangan pada umumnya adalah menghemat anggaran, mengurangi pengeluaran setiap bulannya. Penyesuaikan anggaran dengan berpikir lebih hemat dan menghindari diri dari apa yang kita inginkan. Tidak satu pun yang memberi saran sebuah ide bagaimana memperoleh lebih banyak uang untuk memecahkan masalah anggaran dan menciptakan kebebasan keuangan. Coba kita perhatikan orang-orang berkata.

Presiden :” Perkiraan penghasilan untuk tahun depan menurun dua puluh persen. Sekarang bagaimana kita mengurangi subsidi-subsidi atau biaya supaya kita bisa menyesuaikan dengan anggaran negara kita.”

Orang tua :” Nak, kamu harus prihatin, hidup hemat, tidak usah ngoyo. Biarlah gaji kecil, yang penting kamu bekerja dengan tekun.”

Pak Hemat :” Pak, kita bisa menghilangkan program pelatihan kita. Setidaknya biaya itu dapat kita hemat untuk beberapa tahun. Tidak seorang pun yang tahu dengan pasti tentang manfaat yang menghasilkan uang dengan memberikan pelatihan kepada mereka.

Pak Pelit :” Kita seharusnya menghapuskan bonus atau insentif karyawan tahun ini. Mengapa harus memanjakan orang-orang kita dengan kompensasi ekstra ? Lagi pula kita sudah menaikkan gaji mereka setiap tahun.”

Singkatnya, mereka selama ini sudah mengatakan bahwa kita harus menerapkan standar kehidupan yang lebih rendah, karena kita tidak memiliki energi untuk memperoleh kehidupan yang lebih baik. Sungguh suatu pemikiran yang negatif.

Sebuah perusahaan yang maju yang memiliki konsep meningkatkan bukan menurunkan, akan menemukan jalan keluar untuk meningkatkan penghasilan sehingga anggarannya bukan hanya disesuaikan, melainkan menghasilkan keuntungan. Berpikirlah untuk meningkatkan penghasilan, bukan mengetatkan terus anggaran atau penghasilan Anda dan menghindari apa yang Anda inginkan.


Beberapa tahun sebelum saya memutuskan mengundurkan diri dari Pertamina, penghasilan sampingan saya melebihi gaji yang saya peroleh karena prinsip meningkatkan bukan menurunkan. Karena sesungguhnya, menekan pengeluaran bukanlah sebuah solusi.

Dengan merubah cara berpikir, saya membuat keputusan untuk mencari tambahan penghasilan dengan pekerjaan sambilan dan berhasil melipatgandakan penghasilan saya dalam waktu beberapa bulan setelah keputusan itu. Saya benar-benar menghasilkan lebih banyak sekaligus menikmati hidup jauh lebih baik.

Jika Anda seorang karyawan sejati, Anda masih bisa meningkatkan penghasilan Anda dengan meningkatkan kompetensi, mengembangkan sikap positif, menambah pengetahuan serta merubah cara bekerja Anda dari yang biasa menjadi luar biasa sehingga pimpinan Anda terkesan dan menempatkan Anda pada posisi yang lebih tinggi dan penghasilan yang lebih besar. Siapa bilang Anda tidak bisa ? 

Salam SUKSES, HIDUP LUAR BIASA.


Comments
2 Comments

2 komentar:

  1. Sangat Setuju dan Kita harus bisa meningkatkan dan menggandakan sesutu dalam kehidupan ini sesui dg materi kemarin yg di berikan oleh Pak Han.., tentunya dimulai dari kita Menggandakan Tindakan dan aktifitas kita dalam kehidupan sehari - hari. salah satu contoh ; kita meningkatkan kinerja kita dan menggandakan tugas kita dg yg tadinya hal yg biasa - biasa saja menjadi Hal yang sangat Luar Biasa. dengan melaksanakan tantangan-tantangan yg lainya. contoh yg lain jg msh ada ibarat ; kita mempunyai sebuah kolam ikan
    untuk mengaliri kolam itu tidak cukup dg hanya satu mata air tentunya yg kita lakukan harus mencari sumber mata yg lain jg kan,sampai sesui dg kapasitas kolam tersebut namun demikian kita harus menjaga dan memelihara dg baik sumber mata air yg telah
    mengairi ke kolam kita.Menggandakan dan Meningkatkat sesuatu yg Positip akan membuat HIDUP KITA Lebih Baik.Terima Kasih. Salam sukses dan Hidup Luar Biasa.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih sharingnya, pak Rajiman. Contoh ibaratnya sesuai dengan pengalaman Anda memelihara ikan, sebagai tambahan penghasilan. Semoga memotivasi yang lain. Salam Sukses, Hidup Luar Biasa.

      Hapus